KARMA KANDARA, KEINDAHAN PANTAI BALI YANG TERSEMBUNYI


                Bali masih menjadi magnet utama bagi pariwisata di Indonesia. Selain menyajikan panorama alam yang begitu Indah, memiliki kekayaan budaya, sejarah, dan wisata bahari yang sangat memukau. Kalau berkunjung ke Bali, tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan objek wisata seperti pantai Kuta dan pantai Sanur semua lokasi wisata itu sudah menjadi ikon utama wisata di Bali. Namun, pernahkah Anda mendengar Pantai Karma Kandara? Mungkin belum begitu banyak wisatawan yang mengetahuinya.


                Pantai Karma Kandara ini berada di Desa Ungasan, tepatnya di Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, Indonesia. Pantai ini dapat Anda jangkau dari pusat kota Denpasar dengan jarak sekitar 27 km. Selain itu, Anda dapat menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Karma Kandara memiliki pesona pantai yang indah dan ekslusif. Di sekitar pantai, terdapat hotel dan penginapan yang bisa Anda kunjungi. Penginapan itu dapat Anda pesan di sini.
                Sesampainya di Pantai Karma Kandara, Anda akan menemukan penginapan yang bernama Hotel Karma Kandara. Hotel ini berlokasi di jalan Villa Kandara Banjar Wijaya Kusuma Ungasan, Ungasan, Bali. Anda akan mendapatkan fasilitas bintang lima selama berada di hotel ini. Anda dapat dengan mudah menjangkau hotel ini, karena berada pada posisi yang strategis. Selain itu, hotel Karma Kandara juga berada tak jauh dari fasilitas publik.
Penginapan di pantai Karma Kandara (plesiryuk.com)

                Banyak fasilitas yang bisa Anda nikmati di hotel ini diantaranya kamar dengan berbagai tipe, laundry, TV kabel, internet kamar, kulkas, brankas, meja, AC, dapur kecil dan bathub. Anda pun bisa menikmati fasilitas umum di hotel seperti, area parkir yang luas, restoran,  taman, spa dan layanan medis. Bagi Anda yang suka berolahraga, hotel ini pun menyediakan area olahraga seperti volley pantai, kolam renang outdoor dan pusat kebugaran.
                Anda akan benar-benar dimanjakan dengan fasilitas yang ada. Jika Anda pergi bersama keluarga, tenang saja karena tersedia juga area hiburan anak, klub anak, acara hiburan anak, maupun penitipan anak. Tak usah ragu, Anda pun bisa mengisi waktu luang di perpustakaan yang tersedia di dalam hotel. Untuk memudahkan akomodasi selama di Karma Kandara, hotel menyediakan layanan antar jemput Bandara, transportasi ke pusat perbelanjaan, sewa sepeda dan sewa mobil.

Pesona keindahan Pantai Karma Kandara (georgiapapadon.com)

                Setelah puas beristirahat, Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan di sekitar Hotel Karma Kandara. Terdapat pantai Karma Kandara yang berada di dekat hotel. Jumlah pengunjung yang datang ke pantai Karma Kandara terbilang sepi. Hal itu bukan karena pemandangan pantai yang jelek, melainkan karena akses menuju pantai yang cukup mahal. Kalaupun Anda ingin menuju pantai dengan harga yang murah, Anda harus melewati akses yang cukup sulit.
                Pemandangan pantai Karma Kandara sangat indah dan menawan. Pantai ini menawarkan pemandangan yang ekslusif yang tidak akan dapat dapatkan di tempat lain. Perpaduan antara pantai landai dan tebing tinggi menambah pesona pantai ini. Bagi Anda yang tidak suka keramaian, pantai Karma Kandara sangat cocok Anda kunjungi. Anda akan menemukan kesan aman, tenteram dan damai selama berada di kawasan pantai.

Tebing di sekitar pantai Karma Kandara (karmagroup.com)

                 Ada dua cara yang bisa Anda lakukan untuk menjangkau bibir pantai. Pertama Anda bisa menuju pantai melalui Hotel Karma Kandara dengan membayar biaya sebesar Rp 250.000. Dari dalam hotel, Anda akan menaiki eskalator untuk menuruni tebing yang sangat curam. Keuntungannya, dengan uang tersebut Anda bisa membeli makanan yang berada di restoran Hotel Karma Kandara tersebut.
                Kalau budget Anda tidak terlalu banyak, Anda dapat melakukan cara kedua dengan biaya yang lebih terjangkau. Anda bisa menyusuri jalan setapak di antara pagar pura dan tembok pantai sampai menuju bibir tebing. Ketinggian dari bibir tebing ke pantai cukup terjal, yaitu setinggi 150 meter. Setelah sampai di bibir tebing, Anda bisa melanjutkan perjalanan Anda dengan meniti 340 anak tangga yang terjal dan berkelok-kelok.
                Rasa lelah yang Anda rasakan dijamin tidak akan sia-sia, karena sesampainya di pantai langsung disambut pemandangan yang luar biasa indahnya. Karma Kandara memiliki hamparan pasir putih dan air laut yang bening. Anda pun dapat menyaksikan hamparan langit biru dan awan putih yang menyejukkan mata. Karena itulah, Karma Kandara sangat layak dinobatkan sebagai keindahan pantai Bali yang tersembunyi.



0 komentar: