Sewa Bus Pariwisata TRAC Bus Lewat Aplikasi TRACtoGo

 



Kendaraan apa yang paling sering Moms gunakan ketika mudik?

Aku pribadi akan menjawab bus. Meski bukan kampung halamanku, lebih tepatnya kampung halaman bapak, tapi hampir setiap tahun sejak aku lahir, kami pulang ke kampung halaman di Jepara, Jawa Tengah. Berhubung lokasi Jepara tidak dilalui kereta ataupun pesawat, bus menjadi satu satunya moda transportasi umum yang paling efisien dan efektif. Dalam waktu 12 jam perjalanan Jakarta - Jepara, kami akan langsung tiba di jalanan utama desa, tinggal menunggu dijemput, lalu sampailah di rumah orangtua bapak.

So, ngga heran, perjalanan dengan bus menjadi perjalanan tak terlupakan di fase masa kecil hingga dewasa awalku.

Momen lainnya yang terlupakan berperjalanan dengan bus adalah saat aku bersama teman-teman sekelas di perkuliahan melakukan ekspedisi keliling Jawa Tengah hingga Jawa Timur selama sepekan. Kami sewa bus pariwisata sekaligus tour guide nya untuk menemani ekspedisi kami. Ah benar-benar tak terlupakan!

0 komentar:

Sukses Akademik di Sekolah Internasional Bersama Sinotif Indonesia

 


Sewaktu kuliah, aku diterima di jurusan Pendidikan Matematika. Saat itu ada dua kelas Pendidikan Matematika, reguler dan SBI (sekolah bertaraf internasional). Ternyata aku masuk ke kelas SBI yang nantinya "ditargetkan" akan mengajar di sekolah-sekolah internasional. Tentu ini sebuah kejutan sekaligus tantangan untukku. Pasalnya bahasa pengajaran yang dilakukan termasuk bahasa dalam buku teks berbahasa Inggris. Tentunya bahasa Inggris umum dan bahasa Inggris untuk Matematika berbeda.

Selain itu, di praktik mengajar maupun kegiatan presentasi kita juga diwajibkan menggunakan bahasa Inggris. So, bisa dibayangkan bagaimana challenging-nya dong?

0 komentar:

Pengalaman & Tutorial Jualan Online Menggunakan TOKKO dengan Langganan TOKKO Plus




Juli 2017 adalah salah satu peak moment dalam hidupku. Di bulan tersebut aku melahirkan anak pertama, otomatis pengalaman perdana menjadi ibu aku rasakan. Di bulan tersebut juga aku memulai karir baru sebagai pemilik toko online Birupink Bookstore. Ya, kesukaanku pada kegiatan membaca buku membuatku akhirnya memberanikan diri jualan online. 

Sebenarnya semua bermula ketika suami menawarkan untuk menjadi reseller salah satu buku bertema pendidikan yang saat itu baru naik terbit. Tak disangka, open pre order tersebut bisa tembus ke angka ratusan eksemplar! Tak hanya Jawa tapi juga sampai Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi. TakdirNya memang tak terduga!

3 komentar: