Tips Jalani Kehamilan yang Berkesadaran (Mindful Pregnancy) Bersama Blackmores Pregnancy & Brestfeeding Gold

 



Masa kehamilan rasa-rasanya bagi sebagian besar orang adalah masa yang nano-nano seperti roller coaster, terlepas ada istilah hamil kebo. Perubahan terjadi mulai dari fisik, perasaan bahkan pikiran. Gimana ngga? Ada individu baru yang menghuni rahim kita selama sembilan bulan ke depan.


Trimester pertama biasanya dilalui dengan drama mual, susah makan dan sensitif terhadap bau ini itu. Tak sedikit pula ibu hamil yang mengalami dehidrasi hingga harus dirawat inap. Trimester kedua tubuh mulai bisa beradaptasi, mulai bisa dibawa beraktivitas normal. Hingga trimester ketiga bebas bertambah berat, keluhan ini itu semakin bermunculan, belum lagi persiapan persalinan.

Kehamilan pertama aku merasakan semua yang aku sebutkan di atas. Pun ternyata di kehamilan kedua ini. Hingga tak terasa sembilan bulan akan segera berlalu. Selama sembilan bulan terakhir aku belajar menjalani kehamilan dengan lebih mindful, setidaknya dibandingkan kehamilan pertama.

Menurut buku Tenang di Tengah Gelombang, mindfulness berarti mawas diri. Aku pribadi mengartikannya sesederhana hadir utuh dan sadar penuh di masa kini. Lantas bisakah menerapkan mindfulness selama masa kehamilan (mindful pregnancy)?

Jawabannya SANGAT BISA.

Beberapa tips menjalani kehamilan yang berkesadaran atau menerapkan mindfulness dalam kehamilan antara lain:

Menjaga pikiran tetap sadar penuh
Moms pasti sepakat bahwa banyak penyakit yang bermula dari pikiran. Yap, ternyata oh ternyata kerja otak (pikiran) bisa mempengaruhi fisik kita lho! So penting untuk menjaga pikiran tetap tenang dan sadar penuh. Buka berarti harus selalu bahagia, tapi tidak juga harus bersedih. Menjaga pikiran tetap sadar penuh artinya mengelola stres dengan baik dan berusaha memicu hormon kebahagiaan sesering mungkin serta selalu berpikir positif. 

Menikmati setiap momen dengan hadir utuh
Pernah ngga sih Moms ngerasa diburu waktu? Atau melakukan banyak pekerjaan dalam satu waktu sehingga ngga fokus? Atau khawatir terhadap masa lalu dan masa depan? Rupanya itu semua adalah tanda bahwa kita tidak atau belum bisa menikmati momen dengan hadir utuh lho!

Menikmati momen dengan hadir utuh artinya kita tidak larut dalam masa lalu tapi jga tidak terlalu khawatir dengan masa depan. Kita fokus menjalani masa kini, disini. Contoh kecilnya, makan tidak disambut pekerjaan yang lain. Sesederhana itu saja ternyata dampaknya banyak! Mulai dari perasaan cepat kenyang, lebih santai tidak diburu-buru dan mencegah keselek.  

Menjaga pola konsumsi dan nutrisi
Kualitas hidup manusia ditentukan sejak awal janin bertumbuh di dalam kandungan seorang ibu, yaitu di masa 1000 hari pertama kehidupan (HPK). Untuk itu, penting bagi ibu untuk memperhatikan asupan nutrisi demi mendukung kesehatan ibu dan perkembangan buah hati dalam kandungan. Selain kebutuhan makronutrien seperti protein, lemak atau karbohidrat, ibu hamil juga wajib memenuhi asupan mikronutrien seperti asam folat, zat besi, yodium, kalsium, dan juga minyak ikan yang merupakan sumber DHA.

Salah satu manfaat dari asupan DHA yaitu mampu mendukung perkembangan mata janin dan otak janin untuk merangsang kecerdasan sampai setelah lahir. DHA dinilai mampu memberikan hasil yang positif selama masa kehamilan seperti mencegah kelahiran prematur, menurunkan resiko Berat Badan Lahir Rendah (BBLR), hingga perkembangan jangka panjang anak.

Salah satu sumber DHA yang baik adalah melalui konsumsi ikan. Untuk itu, Food and Drug Administration (FDA) memberikan rekomendasi kepada wanita hamil untuk mengkonsumsi ikan sebanyak 225– 350 gram ikan per minggu atau 300mg DHA setiap harinya. Kenyataannya, berdasarkan survei terakhir, 21% wanita hamil tidak mengkonsumsi ikan selama kehamilan dan 75% wanita hamil hanya mengkonsumsi kurang dari 115 gram selama seminggu.



Aku sangat menyadari bahwa tumbuh kembang si kecil berawal dari Bunda yang sehat. Salah satu upaya yang aku lakukan adalah mengkonsumsi Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula. Jujur di kehamilan pertama aku belum tahu produk ini, baru saat si sulung lahir aku mengetahui tentang produk ini. Ternyata Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula adalah vitamin pilihan para ibu hamil dan menyusui yang hits sekali.

Agak menyesal karena selama hamil tidak sempat mengkonsumsi tapi syukurlah di kehamilan kedua ini aku mengkonsumsi Blackmores Pregnancy & Breastfeeding
Gold New Formula.
 

Blackmores Pregnancy & Breastfeeding
Gold New Formula, Partner Jalani Mindful Pregnancy 
Pertama kali hadir pada tahun 1932 di Australia, tentunya menjadi bukti bahwa produk ini terpercaya oleh banyak ibu hamil & menyusui. Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold adalah suplemen yang mengandung vitamin & mineral yang dibutuhkan ibu hamil dan menyusui. Dikemas dalam jar kaca berisi 60 kapsul lunak yang tentunya sudah lolos uji BPOM dan sertifikasi halal MUI.


Blackmores Pregnancy & Breastfeeding
Gold didistribusikan oleh KALBE Blackmores Nutrition (KBN) yang merupakan perusahaan joint venture antara KALBE Nutritionals dan Blackmores Ltd. Australia yang bergerak dalam penyediaan suplemen kesehatan. Blackmores hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan produk suplemen premium di Indonesia. KBN berkomitmen dalam menyediakan produk kesehatan berbahan dasar alami serta layanan yang berkualitas tinggi dan menyediakan suplemen kesehatan yang  aman dan efektif. Tak hanya distribusi yang kuat, layanan konsumen yang terpadu seperti customer care dan home delivery juga dipeekuat untuk membantu kesehatan sehari-hari Moms dan keluarga.

Kandungan & Komposisi



Kegunaan
Memenuhi kebutuhan vitamin & mineral pada ibu hamil & menyusui

Petunjuk Konsumsi & Penyimpanan
Konsumsi 2 kapsul lunak setiap hari setelah makan atau sesuai petunjuk dokter. Simpan di bawah suhu 30 derajat Celcius di tempat yang kering dan jauhkan dari paparan sinar matahari langsung

Keunggulan Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula
Masih belum yakin mengkonsumsi Blackmores? Nah berikut ini beberapa keunggulan yang semoga semakin membuat Moms yakin mengkonsumsinya.
  • Diperkaya dengan vitamin D3 200 IU
  • Mengandung minyak ikan namun tidak berbau
  • Tidak membuat mual
  • Telah lolos uji BPOM RI & sertifikasi halal MUI


Dari poin-poin yang aku sebutkan di atasz tentu tidak ragu lagi mengkonsumsi Blackmores kan Moms?

Pengalaman Mengkonsumsi Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula
Sudah sebulan terakhir aku rutin mengkonsumsi Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula. Awalnya aku pikir akan sulit ditelan mengingat aku ada sedikit trauma menelan pil. Belum lagi pikiran bahwa akan menyisakan bau amis dari minyak ikan. Tapi ternyata kapsul lunak Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula mudah ditelan dan tidak meninggalkan bau amis sama sekali.


Sejak itu aku mempercayakan menjalani kehamilan yang berkesadaran bersama Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula, terutama sadar terhadap pemenuhan nutrisi sejak bayi dalam kandungan.

Blackmores Peduli Nutrisi Bunda
Dengan tagline Blackmores Always Does More serta Melihat pentingnya asupan nutrisi di masa kehamilan, Blackmores menggelar program Blackmores Peduli Nutrisi Bunda, sebuah wujud dukungan pemenuhan multi-mikronutrien dan DHA di 1000 pertama kehidupan anak dari Blackmores. 

Blackmores menggandeng FoodCycle Indonesia dan Yayasan Gita Pertiwi untuk berkolaborasi menghadirkan program tersebut. Program ini ditujukan guna mendukung ibu hamil khususnya di Kota Solo dalam memenuhi kebutuhan nutrisi Ibu dan Si Kecil. Kerjasama ini diwujudkan melalui pemyediaan Blackmores Pregnancy & Breast-Feeding Gold sebanyak 12.000 botol kepada 2.000 ibu hamil dan menyusui yang kurang mampu di Kota Solo.


Mengapa Kota Solo?

Dibandingkan dengan kota lain di Jawa Tengah, kasus yang terjadi di Kota Solo tergolong tinggi. Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2020 yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah menjelaskan bahwa setidaknya terdapat 17,59% kasus bayi lahir BBLR di Kota Solo. Seorang bayi dikatakan mengalami BBLR jika saat lahir berat badannya kurang dari 2,5 kg. Salah satu penyebab BBLR ini dikarenakan kurangnya asupan mikronutrien seperti termasuk zat besi, asam folat, kalsium, vitamin B12, dan zink, termasuk minyak ikan.

“Blackmores senantiasa melakukan lebih bagi konsumen, salah satunya dengan berkomitmen memberikan yang terbaik bagi Ibu dan Si Kecil, karena kami percaya percaya tumbuh kembang si kecil berawal dari Bunda yang sehat. Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold, salah satu produk unggulan dari Blackmores, memiliki kandungan nutrisi esensial yang dibutuhkan untuk bantu penuhi kebutuhan mikronutrien Ibu dan Si Kecil di masa kehamilan  dan menyusui. Beberapa di antaranya seperti asam folat, minyak ikan, zat besi, kalsium, serta  vitamin & mineral lainnya. Minyak ikan yang terkandung di dalam suplemen ini juga merupakan sumber DHA yang sangat baik untuk perkembangan otak & kognitif Si Kecil mulai dari hamil hingga menyusui”, ujar Tiffany Pratiwi Suwandi selaku Senior Brand Manager Blackmores Pregnancy & Breast-Feeding Gold.

Di masa kehamilan dibutuhkan asupan mikronutrien yang lengkap untuk mendukung
perkembangan janin dan kesehatan Ibu di masa kehamilan. DHA merupakan salah satu mikronutrien yang penting karena defisiensi DHA selama kehamilan dapat menimbulkan beberapa resiko. Biasanya sering dihubungkan dengan kelahiran prematur, resiko preeklampsia, dan Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). 

"Sayangnya, masih banyak ibu hamil yang belum teredukasi untuk memenuhi asupan nutrisi mikronutriennya termasuk DHA. Padahal salah satu cara mudah untuk mendapatkan asupan DHA bisa melalui minyak ikan sebagai sumber utamanya.” ujar dr. Boy Abidin, Sp.OG selaku Dokter Spesialis Kandungan.

Kasus BBLR menjadi perhatian kita bersama untuk bisa memberikan edukasi kepada para ibu hamil, khususnya di Kota Solo. Kasus BBLR seringkali disebabkan karena kurangnya asupan miktronutrien yang dibutuhkan ibu hamil, salah satunya DHA. BBLR menimbulkan
keprihatinan bagi kami dan jumlah angka tersebut harus terus ditekan. 

"Kami berterima kasih kepada Blackmores, yang telah memulai inisiatif kepeduliannya dengan memberikan aksi secara langsung untuk membantu mengantisipasi terjadinya BBLR lewat pemenuhan kebutuhan multimikronutrien dari suplemen,” ujar Reni Andri Lestari, ST, MM selaku Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BAPPEDA Kota Surakarta.

Selain BBLR, stunting merupakan issue yang menjadi sorotan pemerintah kota Solo. Masih
ada sekitar 800 anak kasus stunting, target kita bisa menurunkan 3 persen setiap tahun. Ini memang berat tapi kita gandeng banyak pihak untuk mendukung, karena tidak hanya sekedar sosialisasi dan edukasi saja tapi juga harus diberikan bantuan vitamin dan makanan sehat juga. Demikian ujar Selvi Ananda Gibran, Ketua TP PKK Kota Surakarta.

Program Blackmores Peduli Nutrisi Bunda merupakan upaya untuk menekan angka BBLR di Kota Solo, sehingga kebutuhan nutrisi sebagai awal untuk mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas bisa terpenuhi. Blackmores Peduli Bunda berjalan sejak bulan April lalu, dan akan berlangsung hingga bulan September mendatang.

Kehadiran Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula dan Blackmores Peduli Bunda semoga menjadi langkah awal yang nyata dan konsisten dalam mengurangi angka kekurangan nutrisi pada ibu hamil, hingga angka stunting di Indonesia dimulai dari pemenuhan nutrisi sejak dalam kandungan.



Semoga para ibu juga bisa menjalani kehamilan dengan berkesadaran; sadar penuh, hadir utuh dan tenang bahagia. Doakan aku ya Moms menjelang HPL pertengahan Juli nanti :') Setelah ini, Blackmores akan jadi partnerku menjalani masa menyusui dua tahun ke depan, insya Allah. 💙

Oh ya Moms bisa mendapatkan produk Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold New Formula di official store di e-commerce atau apotek terdekat dengan harga Rp270.000.

Info selengkapnya seputar nutrisi ibu hamil & menyusul dan produk Blackmores bisa Mom dapatkan melalui kanal
Instagram: @blackmoresid
Facebook: Blackmores ID
Website: blackmores.co.id

Alhamdulillah diapresiasi oleh Blackmores :)


14 komentar:

  1. Masya Allah kehamilan memang luar biasa ya :) aku happy bgt selama hamil dulu hihi.. apalagi ada suplemen yg oke kaya blackmores buat dukung selama masa kehamilan ya :)

    BalasHapus
  2. Masa kehamilan itu buatku luar biasa, dan sebaiknya nutrisi tetap diperhatikan.aku suka semua produk BlackMores, dan happy bgt mendengar program Blackmores Peduli Bunda, semoga kekurangan nutrisi bumil bisa angkanya sampai 0 di Indonesia

    BalasHapus
  3. Blackmores memang jadi andalan buibu..dulu aku pake saat menyusui, bikin tubuh seger dan ga gampang capek

    BalasHapus
  4. aku selalu konsumsi blackmores mba, karena menurutku vitamin dan mineralnya lebih lengkap dan harganya sebenarnya lebih terjangkau dibanding kita membeli obat2an untuk kehamilan secara satuan

    BalasHapus
  5. blackmores nih jadi vitamin andalan banget emang ya untuk para bumil. nutrisinya lengkap dan cukup memenuhi kebutuhan ibu dan janin dalam kandungan

    BalasHapus
  6. Sehat-sehat bumil dan calon debay-nya..semoga dilancarkan dan dimudahkan semua. Aamiin
    Bagus sekali ini, mindfulness alias mawas diri, hadir utuh dan sadar penuh di masa kehamilan yang dijalani. Bunda yang sehat akan menjalani kehamilan yang sehat. Tentu perlu terpenuhi nutrisi di antaranya dengan mengonsumsi Blackmores.

    BalasHapus
  7. Masa kehamilan adalah masa yang indah untuk semua mom. Tapi harus tetap dijaga terutama nutrisi dan emosinya. Blackmorest ini produk terpercaya. Aku juga mengkomsumsi
    Salam: Dennise Sihombing

    BalasHapus
  8. Blackmorest adalah produk terpercaya, andalan keluarga. Aku juga memakainya. Ini benar-benar memberikan vitamin untuk ibu hamil
    Salam: Dennise Sihombing

    BalasHapus
  9. dengan kata lain, mindful pregnancy itu menikmati masa kehamilan dengan santai ya Kak, jalani aja, karena masa kehamilan itu hanya 9 bulan lamanya, gak bisa diulang juga karena tiap kehamilan berbeda ceritanya ya :)

    Blackmores Pregnancy and Breastfeeding ini emang recommended banget, saya juga konsumsi ini dulu sewaktu menyusui Si Dedek :)

    BalasHapus
  10. Blackmores memang suplemen yang bagus. Jadi andalan juga untuk ibu hamil dan menyusui. Semoga semakin banyak ibu yang sadar tentang 1000 HPK, ya

    BalasHapus
  11. Asupan semasa kehamilan seringkali gak terpanta karena merasa sudah makan dan minum yang cukup. Sedangkan zat-zat mikro nutriennya mungkin ada yang belum terpenuhi, sehingga dibantu dengan konsumsi Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold yang kandungan nutrisinya melengkapi kebutuhan ibu hamil dan menyusui.

    BalasHapus
  12. Alhamdulillah sekarang udah banyak suplemen ibu hamil dan menyusui yang bisa membantu tumbuh kembang janin ya. Seperti Blackmores ini.

    BalasHapus
  13. Setuju banget kak.. anak sehat itu terlahir dari ibu yang sehat..
    Memang sudah keharusan bagi ibu yang sedang hamil memikirkan gizi dan nutrisi untuk si buah hati

    BalasHapus
  14. Aq minum ini juga mba selama kehamilan sampai menyusui. Lengkap bgt isi vitaminya yag

    BalasHapus